Minggu, 06 November 2016

Fase - Fase Jatuh Cinta

Semua orang di dunia ini pasti pernah jatuh cinta, terutama kalian para muda-mudi yang sedang membara api asmara nya, berikut kami akan sedikit jelaskan tentang fase - fase jatuh cinta.

Ada 3 fase kalau kita lagi jatuh cinta:
1. Lust
2. Attraction
3. Attachment/infatuation.

Untuk yang pertama adalah Lust, sudah cukup jelas, ini karena testoteron dan estrogen, kita sexually attracted to other people (Tertarik secarak seksual terhadap orang lain).

Ini based on your couple physical appeal (berdasarkan pada tampilan fisik pasangan).
Seperti, kalau di wanita, cantik atau tidak, bentuk badannya, dst.
Purely physical attraction.

Nah yang kedua, Attraction, ini fase dimana kita merasa "jatuh cinta"

Adrenalin, dopamin dan serotonin berperan besar disini, perasaan kita memicu respon stress kita

Adrenalin dan kortisol didalam darah bertambah, kita jadi keringetan, jantung kita berdetak lebih kencang dan mulut kita jadi kering.

Proses ini menstimulasi efek "desire and reward" dengan cara memicu otak kita dengan rasa nyaman, mirip kalau kita mengkonsumsi kokain.

Terus serotonin, ini yang bikin kita selalu mikirin gebetan.

Tapi fase ini completely subjective, ini berubah sesuai dengan cara berpikir kita.

Lalu ketiga: Attachment (Kelekatan/Kenyamanan). Fase ini adalah fase final, ini yang bikin seorang pasangan bisa bertahan lama dalam hubungannya.
Ada dua hormon yang terlibat di fase ini:
Oksitosin dan Vasopressin.

Oksitosin itu hormon yang dikeluarkan oleh pria dan wanita ketika kita dekat dengan pasangan kita.

Ini memperdalam perasaan kita terhadap pasangan dan membuat kita merasa lebih nyaman dengan mereka. Teorinya adalah: Makin banyak kedekatan dilakukan, makin dalam juga hubungannya.

Hal yang sama terjadi pada ibu dan anaknya saat proses kelahiran.

Terus kalau vasopressin, ini hormon yang berfungsi untuk menahan perasaan "attachment" itu.

Yang membuat kita merasa attached adalah oksitosin, kalau vasopressin ini yang membuat kita terus-terusan bisa merasa attached dengan pasangan kita.

Kurang lebih nya mohon maaf, Semoga Bermanfaat 😊

Tidak ada komentar:

Posting Komentar